Disk Space atau Storage adalah salah satu ukuran atau besaran yang biasa kita kenal dalam dunia komputerisasi, dalam penggunaan web hosting disk space atau storage merupakan salah satu hal penentu atau faktor utama yang harus anda lihat sebelum memilih sebuah paket web hosting, tentunya banyak faktor untuk menentukan jumlah besaran disk space atau storage web hosting yang website anda butuhkan, dimulai dari faktor berapa banyak file yang anda simpan, berapa banyak gambar dan berapa besaran database yang nantinya akan disimpan di web hosting tersebut.
Sebelumnya kami pernah membahas “Mengatasi Disk Space/Storage yang Full pada Hosting” dimana pada hosting kita bisa dengan mudah untuk mengetahui kenapa disk space pada hosting kita tiba-tiba penuh dikarenakan ada file manager pada panel hosting yang kita gunakan sedangkan untuk VPS sedikit berbeda harus menggunakan command line.
Penyebab Disk Space Penuh pada VPS
Sama seperti hosting, dimana disk space dapat kita jumpai pada VPS. hal tersebut lumrah atau biasa karena hosting dan VPS berjalan pada sistem operasi seperti komputer. Ada beberapa penyebab VPS kamu tiba-tiba penuh :
- File log yang besar pada sistem operasi maupun panel yang digunakan.
- Database pada website.
- Kamu lupa mematikan fitur auto backup.
- Adanya update dari sisi sistem operasi atau panel yang digunakan
Cek Disk Space pada VPS Melalui SSH
Ada beberapa command line untuk mengecek dan mengetahui kapasitas VPS yang kamu gunakan :
1. df -h
Perintah pertama ialah df -h, perintah ini untuk melihat kapasitas pada VPS kamu selain itu juga perintah ini menampilkan juga partisi-partisi pada VPS kamu. Nantinya akan terlihat berapa size yang telah kamu gunakan dan berapa size yang masih tersedia dalam bentuk satuan dan persentase penggunaannya.
Berikut contoh penerapan pada VPS :

2. du -h
Perintah selanjutnya merupakan perintah yang lebih komplek dari perintah sebelumnya. pada perintah ini kamu akan melihat penggunaan disk lebih detail seperti file atau folder pada partisi tersebut. dan perintah ini juga bisa kamu gunakan untuk mengecek pada direktori tertentu.
Berikut contoh penerapan pada VPS :

Itulah beberapa command atau perintah untuk melakukan cek disk space/storage pada VPS yang kamu gunakan, jika dirasa kamu sudah melakukan penghapusan pada log,dll tetapi disk space kamu tetap penuh? sebagai pertimbangan kamu dapat melakukan upgrade paket pada VPS yang digunakan.